Subang,Hallo Berita Online.Com-Wakil Bupati Subang, Agus Masykur Rosyadi atau yang akrab disapa Kang Akur, menghadiri hari terakhir rangkaian Roadshow KPK RI 2025 – Jelajah Negeri Bangun Anti Korupsi di Alun-Alun Subang, Minggu (20/07/2025). Didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Subang, H. Asep Nuroni, S.Sos., M.Si, Kang Akur bergabung bersama ratusan masyarakat dalam senam bersama yang penuh semangat dan pesan moral.
Kegiatan yang juga diikuti Ketua TP PKK Kabupaten Subang, Ketua DWP, para Asisten Daerah, Kepala OPD, serta warga yang memadati kawasan car free day ini menjadi puncak dari rangkaian edukasi antikorupsi yang telah berlangsung sejak Sabtu (19/07). Sehari sebelumnya, KPK telah menggelar sosialisasi ke berbagai segmen masyarakat: Purna Paskibraka Indonesia Kabupaten Subang, mahasiswa Universitas Subang dan STIE Sutaatmadja, para guru dan kepala sekolah di SMPN 1 Subang, serta camat dan kepala desa di Aula Kecamatan Subang.
Dalam sambutannya, Kang Akur mengajak seluruh masyarakat Subang untuk menjadikan nilai kejujuran sebagai fondasi hidup. Ia menekankan bahwa meskipun Roadshow KPK segera berakhir, semangat integritas harus tetap hidup di hati masyarakat.
Baca Juga:AKBP Hidayatullah Resmi Pimpin Polres Ciamis Disambut dengan Prosesi Pedang Pora
“Ini bukan hanya soal olahraga pagi, tapi menanamkan nilai hidup sehat, hidup jujur, dan hidup berdaya. Kita harus menjadi agen perubahan di lingkungan masing-masing,” tegas Kang Akur.
Ia menegaskan bahwa tidak mungkin Subang menjadi kabupaten unggul, maju, dan kompetitif jika masih terjerat praktik-praktik korupsi. Untuk itu, tata kelola pemerintahan yang bersih harus diwujudkan bukan hanya sebagai visi di atas kertas, tapi lewat langkah nyata.