Antisipasi Premanisme, Sat Polairud Polres Purwakarta Rutin Lakukan Patroli Perairan

Pewarta:Usup.

Purwakarta,Hallo Berita Online.Com-Dengan menggunakan Kapal Patroli VIII-2341 dan VIII-1341, Satuan Polisi Perairan dan Udara (Satpolairud) Polres Purwakarta terus rutin lakukan Patroli perairan di wilayah hukum Polres Purwakarta.

Patroli tersebut dilakukan guna mengantisipasi gangguan keamanan ketertiban masyarakat perairan dan mencegah kecelakaan air di Kabupaten Purwakarta serta penyelundupan pada sumber daya alam dan lingkungan hidup.

Selain itu, dalam rangka monitoring ketahanan pangan di bidang perikanan , memantau perkembangan budi daya ikan di Waduk Jatiluhur dalam mendukung swasembada pangan serta mengimbau masyarakat untuk menjaga Kamtibmas.

Baca Juga:Wakil Wali Kota Tasikmalaya Hadiri Kegiatan Penanaman Pohon Dari IFG Fun Bike Charity

Selain itu, imbauan kepada penjaga KJA untuk selalu waspada tentang kerawanan pencurian ikan dan sekaligus menyampaikan imbauan perubahan Cuaca antisipasi Kematian (Mabuk) ikan Polair mendukung kegiatan ketahanan Pangan di bidang Perikanan sesuai dengan Program pemerintah.

Patroli terus gencar dilakukan di Waduk Jatiluhur dan sebagian Waduk Cirata itu, merupakan pelayanan dari Satpolairud Polres Purwakarta untuk masyarakat khususnya masyarakat pesisir.

Dalam kegiatan tersebut personel Satpolairud Polres Purwakarta juga sampaikan imbauan kamtibmas di wilayah Kabupaten Purwakarta.

Baca Juga:Wamendag RI Kunker Didampingi Bupati Subang, Tinjau Program MBG di Sekolah dan Dapur Produksi

Kapolres Purwakarta, AKBP I Dewa Putu Gede Anom Danujaya melalui Kasat Polairud, AKP Darmaji mengatakan, patroli ini dilakukan guna meningkatkan kondusifitas dan memberikan kenyamanan serta keamanan bagi masyarakat yang beraktivitas di perairan.

“Sambil melakukan patroli, kami juga menyampaikan pesan kamtibmas dengan sering terjadinya penyelundupan Narkoba lewat Jalur perairan dan apabila melihat menemukan aktifitas mencurigakan agar segera melapor ke Satpolairud Polres Purwakarta,” ucap Darmaji, pada Senin, (28/7/2025).

Selain itu, lanjut dia, pihaknya juga mengimbau pengemudi perahu di Waduk Jatiluhur untuk selalu mengutamakan keselamatan saat melakukan perjalanan.

Baca Juga:Abdul Karim Anggota DPRD 1 Provinsi Jabar Komisi IV Gelar Reses Ke III di Desa Sarampad Cugenang Kabupaten Cianjur

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *