Dukung Program “Leuweung Hejo” Jabar, Pemdes Sukamenak Berkolaborasi Bersama BPP Kecamatan Sukaresik Lakukan Penanaman Pohon 

Pewarta:Anton.

Kab Tasik,Hallo Berita Online.Com- Pemerintah Desa Sukamenak, Kecamatan Sukaresik, Kabupaten Tasikmalaya, melakukan penanaman pohon Picung di tempat sumber air di Kampung Cideres,Jumat (19/9/2025) pagi. Kegiatan penanaman tersebut, yang berkolaborasi dengan BPP Kecamatan Sukaresik, dalam mendukung program gerakan “Leuweung Hejo”, yang diluncurkan Gubernur Jawa Barat Kang Dedi Mulyadi atau KDM.

Kepala Desa Sukamenak H.Undang Nuryadi,S.IP.,mengatakan, penanaman pohon ini, sebagai bentuk mendukung program “Leuweung Hejo” Gubernur Jawa Barat Kang Dedi Mulyadi atau KDM,dan juga Kabupaten Tasikmalaya untuk menanam.

Baca Juga:Bupati Ciamis Lantik Bunda PAUD Kabupaten, Hj. Kania Ernawati Herdiat Kukuhkan Bunda PAUD Kecamatan

“Bahkan, diharapkan setiap aparatur desa itu bisa menanam satu pohon untuk setiap kali menerima siltap, dan untuk calon pengantin yang akan menikah ketika meminta surat persyaratan untuk menikah itu dipinta juga 10 pohon untuk menanam.Seperti jenis pohonnya ada Picung dan jati putih,”ujar H.Undang Nuryadi Kepala Desa Sukamenak, kepada wartawan usai simbolis menanam pohon.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *