Kapolres Pelalawan AKBP Afrizal Asri, S.I.K., dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada Bupati Pelalawan beserta jajaran yang telah mendukung pembangunan klinik, baik dari sisi infrastruktur maupun peralatan medis.
“Klinik ini awalnya diajukan pada masa Kapolres sebelumnya, dan alhamdulillah dapat terealisasi saat saya mulai menjabat. Bantuan dari Bupati dan jajaran, termasuk dari Dinas PUPR dan Dinas Kesehatan, sangat membantu kami dalam memenuhi standar klinik yang layak.” ungkap Kapolres.
Baca Juga:BRImo FSTVL 2024, Serahkan Hadiah Utama Kepada Nasabah Terpilih di BRI Regional IX Bandung
AKBP Afrizal juga berharap kehadiran Klinik Tantya Sudhirajati ini bisa memberikan layanan kesehatan terbaik, baik bagi personel Polres maupun masyarakat umum.
Peresmian ini ditutup dengan peninjauan fasilitas klinik oleh Bupati dan jajaran, serta doa bersama sebagai bentuk syukur atas bertambahnya sarana pelayanan kesehatan di Kabupaten Pelalawan.(Sumber Media Center Pelalawan).