Ia merefleksikan pengalaman serta tantangan selama menjabat sebagai Ketua Dekranasda maupun Ketua TP-PKK Provinsi Jawa Barat.
“Tugas yang saya jalani hingga saat ini tidak bisa saya lakukan sendiri, melainkan berkat dukungan ibu-ibu Ketua serta pengurus Dekranasda Kabupaten/Kota se-Jawa Barat yang telah membantu saya,” ungkapnya.
Amanda Soemedi juga menyampaikan rasa hormat atas amanah yang telah diembannya sebagai Ketua Dekranasda Jawa Barat.
Ia menegaskan bahwa dirinya akan terus mengenang dan mendukung kemajuan Jawa Barat di masa mendatang.
Sebagai bentuk apresiasi, Pj. Ketua Dekranasda Kabupaten Subang, Ny. Wiendha Winstar Afriandi, menyerahkan cinderamata berupa produk unggulan khas Kabupaten Subang kepada Amanda Soemedi.
“Kami berharap Ibu Amanda Soemedi tetap mencintai dan mendukung produk-produk unggulan Kabupaten Subang,” pungkasnya.