Pewarta:Anton.
Kab Tasik,Hallo Berita Online.Com-
Dalam rangka memastikan transparasi dan akuntabilitas pengelolaan Dana Desa (DD), Pemerintah Kecamatan Sukaresik Kabupaten Tasikmalaya melakukan monitoring dan evaluasi ( Monev ) terhadap administrasi dan fisik pelaksanaan Dana Desa Tahap I Tahun Anggaran 2025 di Desa Sukapancar,Kamis (17/7/2025 ).
Kegiatan Monev ini dilaksanakan bersama tim Kecamatan yang turut didampingi oleh Kepala Desa, perangkat desa, BPD serta pendamping lokal desa. Pemeriksaan meliputi kelengkapan administrasi, dokumen perencanaan,pelaporan keuangan, serta progres fisik pembangunan yang telah dilaksanakan.
Kepala Desa Sukapancar Kecamatan Sukaresik Arip Taufik Rahman menyampaikan, Alhamdulillah Monitoring dan Evaluasi (monev) di Desa Sukapancar berjalan lancar.
Baca Juga:Rombongan Jemaah Haji Kloter Terakhir 56 JKS Cianjur, Tiba Rabu Pagi, Seorang Jemaah Tidak Kembali
“Bagi kami monev ini sebagai salah satu tolak ukur kinerja kami di desa, dan menjadi bahan untuk kami agar bisa lebih meningkatkan lagi kinerja kami di desa,”ungkap Arip Kepala Desa Sukapancar,usai acara monev kepada wartawan.
“Saya atas nama Pemerintah Desa Sukapancar mengucapkan terima kasih atas diadakannya monev ini, mudah- mudahan desa Sukapancar ke depannya bisa lebih maju lagi dalam hal apa pun,”tambah Arip.
Lebih lanjut, Arip mengatakan, mengapresiasi kepada rekan-rekan perangkat desa juga, yang telah menjalankan tugasnya dengan baik.
Baca Juga:Rangkaian Peringatan Hari Jadi Kota Purwakarta ke-194 dan ke-57 Kabupaten Purwakarta
“Dan tidak lupa kami ucapkan terimakasih juga kepada warga desa Sukapancar atas doa dan dukungannya sehingga penyelenggaraan kegiatan pemerintahan desa Sukapancar berjalan lancar,”ujar Arip Taufik Rahman Kepala Desa Sukapancar.